Dreamchatcher

Dreamchatcher

Jumat, 03 Februari 2017

Basic Box Explosion

Yuhuuu..... Akhir-akhir ini saya sedang sering bermain dengan kertas nih. Apalagi karena sekarang sudah mau valentine jadi banyak yang pesan kartu-kartu ucapan, scrapbook dan box explosion untuk hadiah.

Kali ini saya mau share tentang cara paling basic membuat BOX EXPLOSION.

Mari kita mulai, seperti biasa alat dan bahan :
1. Kertas asturo
2. Kertas scarp / kertas origami dengan motif
3. Kertas buffalo
4. Lem kertas
5. Gunting
6. Cutter
7. Penggaris
8. Pensil

Cara membuat :
1. Siapkan kertas asturo dengan ukuran 30x30cm

2. Buat garis seperti ini ya 

3. Gunting bagian garis yang berwarna merah, dan lipat sesuai garis yang sudah kita buat tadi 

4. Lem hanya pada bagian pinggir dalam, kiri, dan kanan. Karena kita akan membuat kantung.


5. Disetiap tepi luar buat guntingan setengah lingkaran.

6. Sekarang kita akan membuat kartu untuk dimasukan pada kantung-kantung yang sudah kita buat. Bagian pertama dengan ukuran 9 x 8cm. Bagian ke dua dengan ukuran 8,5 x 7,5cm. Lalu tempel bagian 1 & 2. Masing berjumlah 4 ya.

7. Sekarang hias setiap bagian dari layer pertama yang berwarna putih dengan kertas motif. Agar semakin terlihat cantik. Ukurannya 9,5 x 8,5cm.


8. Kita lanjut ke lapisan yang kedua. Siapkan kertas asturo dengan ukuran 27 x 27cm.

9. Gunting pada bagian garis merah. Lipat pada setiap bagian garis.

10. Sekarang kita hias lapisan kedua dengan kertas motif. Saya pakai ukuran 8,5 x 8,5cm ( 1)  dan 8 x 8 cm (2).

11. Hias juga bagian luar lapisan ke dua ya. Dengan ukuran 8,5 x 8,5 cm.

12. Sekarang kita akan membuat penutupnya.
Siapkan kertas yang agak tebal dengan ukuran tengah 10,3cm.

13. Gunting pada satu bagian dari kotak kecil. Lalu gunakan double tip untuk menyatukannya sehingga akan terlihat seperti ini.

14. Berikan ornamen sebagai hiasan pada penutup. Dan selesai deh basic box explosion kita.

klik link dibawah ini untuk melihat hasil dalam bentuk video :





Tidak ada komentar:

Posting Komentar